Rabu, 18 April 2012

Dan, menulislah.....

Kartini, dikenal banyak orang karena menulis....

Asma Nadia, mendapat predikat Tokoh Perubahan 2012 dari harian Republika, karena menulis....

Helvy Tiana Rosa, menjadi salah satu dari 500 tokoh muslim berpengaruh di dunia, karena menulis....

Pikiran, pebuatan, tingkahlaku, kata-kata, dapat terpengaruh, karena membaca tulisan....

Karena itulah Allah swt pun memerintahkan pada kita semua, untuk membaca, membaca apa yang dituliskan. Karena dengan membaca, maka akan terbukalah wawasan kita, berubahlah pola pikir kita, bertambah pula lah ilmu pengetahuan kita....

Bagi sebagian orang, dengan menulis, dapat mengurangi tekanan jiwa yang tengah dialaminya.

Bagi sebagian orang lagi, dengan menulis, dapat menambah pundi-pundi kekayaannya.

Bagi sebagian orang lainnya, dengan menulis, maka dapat mempengaruhi pikiran orang untuk menjadi lebih baik di hadapan Allah swt dan manusia.

Apapun alasannya, menulislah.....

“Sesuatu yang hebat  berawal dari sesutu yang sederhana, dan sesuatu yang

 sederhana bisa menyimpan sebuah daya tarik yang luar biasa mengalahkan 

sebuah kehebatan”.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar